One liner shell of the day : #14 (SSH port redirect)

Long story short, fileserver di lab ga bisa diakses dari segmen di luarnya, tapi tetap bisa diakses oleh komputer dari segmen jaringan yang sama, entah mengapa--aku masih bisa akses komputer lainnya yang juga di lab (di segmen jaringan yang sama dengan fileserver itu).

Solusinya agar bisa akses fileservernya:
ssh -L localhost:3434:172.20.9.212:80 asisten@172.20.9.137
172.20.9.212 adalah IP komputer server, 172.20.9.137 adalah komputer lain yang juga di lab. Nanti kita bakal dikasih shell ssh biasa dari komputer 137, tapi tunnel ssh sudah terbentuk antara komputerku (172.20.8.*) dengan 172.20.9.137-->172.20.9.212:80

Hasilnya, aku bisa akses fileserver dengan http://localhost:3434

___
PS: segalanya bakal lebih nyaman kalau IPv6 di UB udah jelas implementasinya,

0 rants:

Posting Komentar